BERITA CREATIVE, DESAIN & MULTIMEDIA Cara Mendapatkan Game Asset dengan Mudah

Cara Mendapatkan Game Asset dengan Mudah

Oleh Febra Bayu Setiawan | Senin, 12 April 2021

Cara Mendapatkan Game Asset dengan Mudah

Ini adalah pengalaman magang saya di GameLab.id selama 3 bulan dan mendapatkan pengetahuan baru dari magang ini terutaman dalam hal mendapatkan asset-asset game.

Yuk, ikuti program inovatif MAGANG ONLINE untuk berbagai bidang seperti animasi, coding, 3D, illustrasi, musik dan bisnis hanya di GAMELAB.ID!

Aktivitas di kantor membosankan?
Karyawan engangement kurang?
GAMIFIKASI-IN aja!

Daftar Isi Artikel

Disini saya akan memberikan beberapa tips dari pengalaman saya magang di GameLab Salatiga di bagian game programming untuk mendapatkan asset game yang dapat di gunakan untuk membuat study kasus atau pun untuk keperluan lain yang berupa background, sprite, object tambahan dan sound efek yang dapat dengan mudah di dapatkan atau di buat sendiri oleh pemula.

Ada beberapa cara yang dapat kita gunakan untuk mendapatkan asset-asset game.

Membuat sendiri asset game

      Kita dapat membuat sendiri asset-asset background, sprite dan object tambahan dengan aplikasi graphic editor seperti Corel Draw dan Photoshop, ada juga aplikasi-aplikasi open source yang dapat dengan mudah kita download tanpa harus membajak atau pun berlangganan. Berikut ini adalah beberapa aplikasi open source yang dapat di gunakan untuk mendesign asset game seperti: Inkscape, Gravit Designer, Vectr dan masih banyak lagi. Setiap aplikasi graphic editor tentu saja memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing yang membuatnya berbeda pada setiap aplikasi.

    Dengan memanfaatkan fitur-fitur yang di berikan kita dapat membuat asset game sesuai keinginan kita, memang membutuhkan waktu dan latihan untuk dapat membuat design yang bagus tapi dengan seiring berjalannya waktu kita dapat membuat design dengan bagus. Ada beberapa cara untuk membuat asset untuk karakter, dengan memanfaatkan basic shape seperti lingkaran atau oval kita dapat membuat berbagai karakter hanya dengan object tersebut. Pewarnaan pada object dapat di sesuaikan dengan tema game yang akan anda buat, seperti menggunakan warna-warna cerah untuk game yang bertema fantasy dan warna-warna gelap nan kelam untuk game-game bertema horror agar membuat suasana menjadi nyata dan lebih seru.

     Saya menyarankan untuk menggunakan aplikasi Corel Draw, corel draw sendiri menyediakan berbagai fitur untuk urusan design grafis dan dengan tampilannya yang simple dan mudah di mengerti untuk pemula sekalipun. Buatlah object-object yang simple dahulu dan mudah di buat agar tidak memakan banyak waktu dan tenaga. Referensi design dapat di ambil dari game-game yang sudah ada maupun di tempat lain yang tidak ada hubungannya dengan game dan jangan lupa untuk membuat object yang berbeda dengan object yang sudah ada untuk terhindar dari tindak plagiasi.

 

Baca Juga : Gamelab Indonesia dan Universitas Negeri Semarang Menjalin Kerjasama dalam Program Studi Independen Bersertifikat

Mengunduh Asset Game

   Cara ke-dua adalah cara paling mudah untuk mendapatkan asset-asset game yang ingin anda pakai ada banyak web site yang menyediakan asset game secara gratis atau berbayar. Berikut ini adalah beberapa web site penyedia asset game gratis seperti: KENNEY dan GAMEART2D, mereka menyediakan asset-asset game mulai dari sprite 2D, 3D sampai dengan sound efek juga yang dapat di unduh dengan cuma-cuma tanpa harus membayar dan dapat di gunakan untuk keperluan membuat game.

   Untuk saya sendiri lebih menyarankan untuk mengunduh di web site KENNEY karena menurut saya sprite yang di sediakan di sana lebih lengkap dan mudah di gunakan tinggal kita memilih milih mana yang akan di pakai di web site KENNEY juga menyediakan sound efek yang dapat anda gunakan untuk membuat suasana game lebih seru. Anda juga dapat membeli asset asset yang berbayar di GAMEDEVMARKET di sana menyedia kan banyak asset game berbayar yang dengan mudah anda beli dengan range harga mulai dari $1 sampai $180.

 

Sekian tips-tips dari saya semoga dapat membantu dan berguna untuk anda semuanya.


Febra Bayu Setiawan

Febra Bayu Setiawan

Senin, 12 April 2021

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI