BERITA PRESS RELEASE Peresmian Teaching Factory Educa dan SMK Telekomunikasi Tunas Harapan Kab. Semarang

Peresmian Teaching Factory Educa dan SMK Telekomunikasi Tunas Harapan Kab. Semarang

Oleh Dea Vinta Permata Efendi | Selasa, 21 September 2021

Peresmian Teaching Factory Educa dan SMK Telekomunikasi Tunas Harapan Kab. Semarang

TeFa atau Teaching Factory akan membawa suasana industri ke sekolah agar sekolah dapat menghasilkan produk standard industri dan siswa dapat belajar sekaligus menguasai keahlian atau keterampilan yang dilaksanakan berdasarkan prosedur dan standar kerja

Yuk, belajar di GAMELAB ACADEMY, belajar kapan saja, di mana saja. Kurikulum berbasis industri. Dapatkan SERTIFIKAT ketika kamu sudah selesai!

Aktivitas di kantor membosankan?
Karyawan engangement kurang?
GAMIFIKASI-IN aja!

Daftar Isi Artikel

Salatiga, 21 September 2021 - Teaching Factory Educa SMK Telekomunikasi Tunas Harapan Kabupaten Semarang telah resmi dilaksanakan kembali setelah peresmian pertamanya pada 2019 lalu. Fokus di jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL) bidang Mobile Games "Game Developers", TeFa SMK TTH akan dilaksanakan dengan konsep pembelajaran production-based learning, dimana siswa akan fokus pada produksi dan bisnis untuk menjawab tantangan perkembangan industri saat ini dan nanti. 

Tentang Educa TeFa di SMK Telsa

Siswa jurusan RPL SMK Telekomunikasi Tunas Harapan akan melalui proses seleksi didampingi oleh guru yang juga ikut serta dalam kegiatan belajar.  Kemudian, siswa terpilih akan dibimbing langsung oleh tim Educa Studio yang juga didampingi guru untuk memproduksi game secara professional. Produk sebagai output pembelajaran production-based learning Teaching Factory SMK Telekomunikasi Tunas Harapan, akan selesai tahun 2021 ini.

Artikel lengkap terkait jurusan RPL bisa dibaca di sini Apa Itu Jurusan RPL dan Apa Saja Keunggulan Jurusan RPL?

Pelaksanaan Teaching Factory SMK Telekomunikasi Tunas Harapan Kab. SemarangPenerapan Teaching Factory di SMK ini merupakan wujud dari salah satu upaya pemerintah (Direktorat Pembinaan SMK) demi mempererat sinergi antara SMK dengan Industri.  Dengan adanya program ini diharapkan akan mendorong siswa untuk lebih meningkatkan skill yang berorientasi pada produk nyata.

Manfaat Educa TeFa SMK Telsa

Adapun manfaat dari TeFa adalah sebagai berikut :

  1. Meningkatnya efisiensi dan efektivitas pengantaran soft skills dan hard skills kepada peserta
  2. Meningkatnya kolaborasi dengan dunia usaha/dunia industri melalui penyelarasan kurikulum, penyediaan instruktur, alih pengetahuan/teknologi, pengenalan standar dan budaya Industri
  3. Meningkatnya kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan melalui interaksi dengan dunia usaha/dunia
  4. Terjadinya perubahan paradigma pembelajaran dan budaya kerja di institusi pendidikan dan pelatihan kejuruan
  5. Memperkaya portofolio dan pengalaman siswa melalui produk yang telah dibuat dan/atau kegiatan yang telah dilaksanakan
Baca Juga : Mendapatkan Pemahaman Proses Karya Kreatif, SMKN 1 Ketapang Kunjungan Industri ke Gamelab Indonesia

Tentang Gamelab, Educa dan SMK Telsa

Gamelab Indonesia sebagai platform edukasi yang menjadi jembatan antara industri dengan instansi pendidikan, fokus pada pendidikan vokasi khususnya SMK. Berdiri pada tahun 2018 di bawah PT Educa Sisfomedia Indonesia (Educa Studio). Educa Studio sendiri berdiri pada tahun 2011 yang fokus pada pengembangan media pembelajaran interaktif seperti edugames, animasi dan komik. 

Melalui bimbingan Educa Studio sebagai perusahaan yang sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun, akan membimbing siswa SMK Telekomunikasi Tunas Harapan khususnya jurusan RPL dalam meningkatkan kualitas dari output siswa sehingga siswa siap untuk menjadi Game Developer professional, terjun langsung ke dunia kerja ataupun berwiraswasta sendiri.

SMK Telekomunikasi Tunas Harapan atau dikenal dengan SMKTTH adalah sekolah menengah kejuruan dibawah yayasan Tunas Harapan. Visi kami " Menjadi pusat pendidikan untuk menciptakan Sumber Daya Manusia yang profesional, kompetitif, dan mempunyai wawasan IPTEK serta IMTAQ. Memiliki 3 jurusan IT (Rekayasan Perangkat Lunak, Multimedia dan Teknik Komputer Jaringan) dan 1 jurusan Otomotif. Dikepalai oleh Bapak Wisnu Handoko, S.T. dan berkedudukan di Tengaran, Kabupaten Semarang, menjadi salah satu SMK Unggulan.

Apabila ada SMK yang tertarik untuk melakukan kerjasama dengan industri, terutama Teaching Factory, bisa menghubungi tim Gamelab Indonesia untuk kami bantu fasilitasi dan realisasi (disini), atau kunjungi akun media sosial @gamelab.id di instagram untuk mendapatkan informasi terbaru.


Dea Vinta Permata Efendi

Dea Vinta Permata Efendi

Selasa, 21 September 2021

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI