BERITA BISNIS & ADMINISTRASI Tips Ampuh untuk Meningkatkan Bisnis Dengan Strategi Penjualan di TikTok

Tips Ampuh untuk Meningkatkan Bisnis Dengan Strategi Penjualan di TikTok

Oleh Hafizhan Fathu Radifan | Sabtu, 10 Juni 2023

Tips Ampuh untuk Meningkatkan Bisnis Dengan Strategi Penjualan di TikTok

Tiktok sudah menjadi media sosial besar yang bisa dimanfaatkan oleh banyak orang. Lebih dari itu, Tiktok juga bisa menjadi tempat jual beli yang bisa menghasilkan cuan yang banyak. Bagaimana cara mengoptimalkannya?

Yuk, ikuti program inovatif MAGANG ONLINE untuk berbagai bidang seperti animasi, coding, 3D, illustrasi, musik dan bisnis hanya di GAMELAB.ID!

Ciptakan lingkungan belajar yang lebih MENYENANGKAN dengan GAME-BASED LEARNING!

Daftar Isi Artikel

Halo, Sobat GAMELAB.ID! Kali ini MinLab akan memberikan tips memanfaatkan media sosial, terutama TikTok, sebagai salah satu strategi penjualan. Sebelum itu MinLab ingin memberitahu sedikit keseruan GLOW (Gamelab Online Webinar) yang sebelumnya membahas seputar psikologi marketing dan juga berisikan tips mudah Menarik Konsumen Dengan Psikologi Marketing. Selanjutnya MinLab akan membahas tentang Media Sosial untuk Bisnis mari kita bahas!

Pengertian Media Sosial untuk Bisnis

Media sosial adalah media yang digunakan oleh konsumen untuk berbagi teks, gambar, suara, dan video informasi baik dengan orang lain maupun perusahaan dan vice versa.

-Philip Kotler dan Kevin Lane Keller (2016)

Media sosial adalah platform digital yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dan berbagi konten, seperti teks, gambar, dan video, dengan orang lain secara online. Media sosial juga dapat digunakan untuk mempromosikan produk atau layanan dan membangun hubungan dengan pelanggan, dan mitra bisnis. Dengan menggunakan media sosial, bisnis dapat memperluas jangkauannya, meningkatkan brand awareness, menghasilkan prospek baru, dan meningkatkan penjualan dengan strategi penjualan.

Setiap platform media sosial memiliki kelebihan dan kelemahan yang berbeda, sehingga penting untuk memilih platform yang sesuai dengan jenis bisnis dan target pasar kamu. Dalam penggunaan media sosial untuk bisnis, penting untuk memperhatikan strategi konten yang relevan dan menarik, mengelola interaksi dengan pelanggan dengan cepat dan efektif, dan memperhatikan analisis kinerja untuk mengukur efektivitas kampanye media sosial kamu. Kali ini, MinLab akan membahas media sosial yang sedang ramai dan memiliki banyak sekali pengguna yaitu TikTok.

Tips Strategi Penjualan di TikTok

Siapa sih, yang tidak tahu TikTok? Sejak didirikan pada tahun 2016 oleh perusahaan teknologi asal China, ByteDance, TikTok telah menjadi fenomena global dengan jumlah pengguna yang sangat besar. Pada dasarnya, TikTok adalah aplikasi berbasis mobile yang memungkinkan pengguna untuk merekam dan mengedit konten video dengan durasi 15 hingga 60 detik. Lebih dari itu, TikTok juga bisa menjadi tempat yang cocok untuk menjual produk kamu.

MinLab akan membagikan beberapa tips strategi penjualan yang menarik yang dapat kamu lakukan di TikTok. Ini yang perlu kamu lakukan:

 

1. Optimasi Profil TikTok

Pastikan untuk menggunakan foto profil yang jelas dan menarik serta menampilkan warna, font, dan desain yang konsisten dengan merek atau bisnis. Selain itu, kamu juga bisa manfaatkan bio TikTok dengan memberikan informasi penting yang singkat dan menarik tentang merek atau bisnis kamu.


2. Konten Yang Menarik 

Buat konten yang memberikan informasi yang edukatif dan menarik bagi audiensmu. Kamu bisa membuat konten tutorial, tips, atau trik yang relevan dengan bisnismu yang ada di TikTok. Dengan begitu audiensmu mengetahui bisnismu dan tertarik membeli produkmu.

Kamu bisa buat variasi dengan membuat konten berseri. Dengan ini, audiens kamu akan lebih tertarik dan menunggu konten berikutnya. Contohnya, konten QnA atau question and answer dari komentar di TikTok kamu dan jawab semenarik mungkin.

Juga, gunakan hashtag yang relevan dengan konten dan popular di platform TikTok untuk membantu meningkatkan jangkauan konten TikTok kamu.

Yang paling penting, pastikan informasi yang kamu berikan mudah dipahami oleh audiens, supaya audiens dapat merasa dilibatkan dalam konten kamu, sehingga strategi penjualan ini dapat berhasil.

Baca juga:


3. TikTok Seller dan Affiliate

Dengan memanfaatkan sistem affiliate, kamu sebagai seller di TikTok bisa menawarkan produk melalui pengguna yang memiliki followers yang banyak. Jadi, pengguna dengan followers yang banyak akan mempromosikan produkmu dengan kontennya dan melampirkan link produkmu. Dengan cara tersebut, pengguna juga akan mendapatkan komisi, sehingga menguntungkan kedua belah pihak.


4. Live Streaming di TikTok

Live streaming dapat menjadi strategi penjualan yang baik di TikTok. Namun sebelum melakukan live streaming, sebaiknya kamu tentukan topik yang relevan dan menarik bagi audiensmu. Selain itu, tentukan jadwal yang tepat dan durasi untuk live streamingmu. Pertimbangkan faktor-faktor seperti zona waktu dan waktu luang audiensmu.

Contohnya, kamu dapat memberikan informasi katalog produkmu dan melampirkan link produkmu langsung di live streaming dengan harga khusus. Melampirkan review dari produkmu juga bisa meningkatkan kepercayaan audiensmu untuk agar membeli produkmu.

Baca Juga : Ingin Raup Popularitas? Ikuti 10 Ide Konten TikTok yang Cocok Banget untuk Pemula!


Penutup 

Kesimpulannya, TikTok adalah platform digital media sosial yang menarik dan penuh dengan potensi untuk mempromosikan produk atau bisnis kamu. Dengan mengikuti beberapa strategi penjualan di atas, seperti optimasi profil, konten yang menarik dan kreatif, live streaming, dan menjadi affiliate, hal-hal ini dapat memperluas jangkauan bisnis kamu di TikTok. Pastinya, selalu ingat untuk tetap konsisten, kreatif, dan informatif saat membuat konten TikTok. 

Ingin belajar lebih lengkap tentang memasarkan produk dan jasa melalui Instagram? Ayo ikuti kelasnya dengan klik di sini dan untuk kamu yang ingin belajar lebih lengkap tentang strategi penjualan di TikTok, kamu bisa optimasi skill digital dengan klik link ini. Sampai bertemu di kelas GAMELAB.ID!


Hafizhan Fathu Radifan

Hafizhan Fathu Radifan

Sabtu, 10 Juni 2023

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI