BERITA TIPS MAGANG & KARIER Kenapa Siswa SMK dan Mahasiswa Harus Magang? Inilah Tujuan dan Manfaatnya

Kenapa Siswa SMK dan Mahasiswa Harus Magang? Inilah Tujuan dan Manfaatnya

Oleh Rifka Amalia | Selasa, 1 Agustus 2023

Kenapa Siswa SMK dan Mahasiswa Harus Magang? Inilah Tujuan dan Manfaatnya

Magang merupakan kegiatan wajib yang kerap dilakukan oleh siswa SMK dan mahasiswa perguruan tetinggi. Inilah tujuan magang dan manfaat yang bisa kamu peroleh setelah melaksanakannya.

Yuk, ikuti program inovatif MAGANG ONLINE untuk berbagai bidang seperti animasi, coding, 3D, illustrasi, musik dan bisnis hanya di GAMELAB.ID!

Aktivitas di kantor membosankan?
Karyawan engangement kurang?
GAMIFIKASI-IN aja!

Daftar Isi Artikel

Apakah kamu pernah mendengar soal magang atau malah sudah berpengalaman melakukan magang? Magang diketahui kerap dilakukan oleh mahasiswa maupun siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

Magang juga merupakan bagian dari kurikulum pendidikan di perguruan tinggi dan sekolah kejuruan. Tetapi, apa tujuan magang? Artikel berikut akan mengulas tentang tujuan dan manfaat magang bagi mahasiswa maupun siswa dan siswi SMK.

Apa Itu Magang?

Magang atau internship merupakan sebuah program belajar yang melatih pesertanya untuk terlibat secara langsung dengan sebuah perusahaan dalam kurun waktu tertentu. Program magang juga merupakan kegiatan wajib yang menjadi syarat kelulusan yang harus dipenuhi oleh mahasiswa dan siswa-siswi SMK.

Kemendikbud melalui website resminya menerangkan bahwa program magang diatur dalam Undang-Undang No. 13 tahun 2003 pasal 21 sampai 30 tentang ketenagakerjaan. Rincian lebih lanjut mengenai program ini diatur dalam Peraturan Menteri (Permen) Tenaga Kerja dan Transmigrasi No. Per.22/Men/IX/2009 tentang penyelenggaraan pemagang dalam negeri.

Pihak Kemendikbudristek juga memiliki aturan tentang magang yang tertera dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi. Lalu, apa saja tujuan dan manfaat magang?

Tujuan Magang Bagi Siswa SMK dan Mahasiswa - GAMELAB.ID

Tujuan dan Manfaat Magang

Berikut merupakan tujuan magang dan manfaat yang bisa kamu peroleh jika mengikuti program magang.

1. Mendapatkan Pengalaman Kerja

Pada dasarnya, magang bertujuan untuk menghubungkan teori dengan praktik serta memberikan wawasan yang mendalam tentang dunia pekerjaan. Dengan mengikuti program magang, kamu akan mendapatkan pengalaman kerja nyata bahkan sebelum benar-benar terjun ke dunia kerja.

Tentu saja, pengalaman semacam ini tidak bisa kamu dapatkan melalui lingkungan kelas maupun laboratorium di sekolah dan perguruan tinggi. Magang memberikan kesempatan kepada siswa-siswi SMK dan mahasiswa untuk berinteraksi dengan profesional, mengamati proses bisnis secara langsung, dan belajar dari para mentor yang sudah berpengalaman.

Pengalaman kerja ini sangat berharga karena membekali peserta magang dengan keterampilan dan pengetahuan praktis yang tidak akan diperoleh dengan hanya mengandalkan teori-teori dari buku teks akademik.

2. Mengembangkan Keterampilan

Tugas-tugas yang diberikan kepadamu saat menjalani program magang, akan membantu mengasah keterampilan lama atau justru memberikanmu kesempatan memperoleh keterampilan baru.

Sebagai contoh, saat sedang magang, kamu mau tak mau harus berinteraksi langsung dengan orang-orang di tempat kerja. Hal ini dapat meningkatkan keterampilanmu dalam berkomunikasi. Penting untuk diingat bahwa selain hard skills, soft skills seperti kemampuan berkomunikasi menjadi hal yang sangat penting dan dibutuhkan di dunia kerja.

Dengan mengikuti magang, kamu bisa mengembangkan keterampilan berkomunikasi yang efektif, mengetahui cara menyelesaikan masalah di tempat kerja, meningkatkan dan mengetahui pentingnya bekerja sama dalam tim, serta dapat mengelola waktu dengan lebih bijaksana.

3. Mengasah Kemampuan Teknis dan Profesional

Bukan cuma soft skills yang berkembang, magang juga membantu siswa SMK dan mahasiswa mengasah keterampilan teknis dan profesional. Misalnya, bagi siswa SMK yang belajar di jurusan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), maka mereka dapat belajar mengenai dasar-dasar pemrograman, mengenal lebih jauh soal pemrograman komputer, melihat atau menjajal proses membuat program, dan lain-lain.

Begitu pula bagi pemagang yang belajar di bidang bisnis yang sedang menjalani programmagang, mereka dapat belajar tentang analisis data, pemasaran, dan manajemen operasional.

Dengan kata lain, magang memberikan platform untuk mempraktikkan apa yang telah dipelajari di bangku kuliah dan membantu mahasiswa menjadi lebih siap dalam menghadapi tantangan pekerjaan di dunia nyata.

4. Meningkatkan Kepercayaan Diri

Magang juga membantu meningkatkan kepercayaan diri. Ketika pemagang berhasil mengatasi tugas dan tanggung jawab yang diberikan oleh perusahaan, kepercayaan diri mereka meningkat. Selain itu, ketika mereka menerima umpan balik positif dari atasan atau rekan kerja, pemagang akan merasa dihargai dan diakui atas kerja keras mereka.

Kepercayaan diri yang tinggi ini berdampak positif pada kinerja siswa SMK dan mahasiswa di lingkungan sekolah dan kuliahnya, yang turut membantu mereka untuk menghadapi tantangan yang lebih besar di dunia kerja.

Tujuan Magang Bagi Siswa SMK dan Mahasiswa - GAMELAB.ID

5. Membangun Relasi

Kamu pasti pernah mendengar soal relasi, bukan? Relasi adalah hal yang menyatakan hubungan antara dua pihak atau lebih. Relasi bisa terbentuk dari mana saja, salah satunya dari lingkungan kerja. Membangun relasi sangat berguna untuk berbagai kepentingan, misalnya memicu terbentuknya jaringan kerja.

Relasi juga menjadi salah satu manfaat besar mengikuti magang. Jika melakukannya dengan baik, magang akan memberimu kesempatan untuk membangun jaringan dan hubungan profesional. Pemagang bisa bertemu dengan berbagai orang dari bidang yang berbeda dan keterampilan bervariasi.

Meningkatkan interaksi dengan profesional di dunia kerja akan memperluas jaringan yang berguna ketika kamu mencari pekerjaan setelah lulus SMK atau kuliah. Jaringan yang baik akan membantumu mendapatkan referensi, peluang pekerjaan, dan berbagi pengetahuan yang bermanfaat.

6. Menambah Nilai pada CV dan Resume

Curriculum Vitae (CV) dan resume merupakan hal yang sangat penting dalam proses melamar kerja. Rekruter akan tertarik pada CV dan resume yang memiliki 'nilai'. Mereka akan melakukan skrining pada CV yang paling relevan dengan kebutuhan perusahaan, dan cenderung lebih menyukai CV yang memiliki pengalaman kerja.

Dewasa ini, kebutuhan industri akan pekerja juga semakin komnpetitif. Persaingan antara para pencari kerja menjadi sangat ketat, yang mana keterampilan sangat dibutuhkan dan akan menjadi pertimbangan bagi perusahaan sebelum mencari calon karyawan.

Namun, kamu tentu tidak mungkin langsung memiliki pengalaman kerja setelah lulus SMK maupun kuliah. Oleh karena itu, magang bisa menjadi solusi. Mengikuti magang dapat memberikan tambahan yang sangat berharga bagi CV dan resume siswa-siswi SMK dan mahasiswa yang sebelumnya belum memiliki pengalaman kerja.

Pengalaman magang menunjukkan kepada rekruter bahwa kamu memiliki komitmen terhadap karir yang kamu inginkan, memiliki keterampilan praktis, dan telah terbukti memiliki pengalaman berkontribusi di lingkungan kerja yang nyata. Dalam pasar kerja yang kompetitif, pengalaman magang dapat menjadi faktor penentu dalam memilih kandidat yang cocok untuk sebuah posisi.

7. Magang Membuka Wawasan

Ketika mengikuti program magang, kamu memberikan kesempatan agar pengetahuan dan wawasanmu semakin luas. Saat terlibat dengan proyek perusahaan dan bersinggungan dengan berbagai devisi, wawasanmu akan dengan otomatis bertambah. Hal ini membantumu untuk menjadi Sumber Daya Manusia (SDM) yang siap kerja.

8. Membantu Perencanaan Karir

Sebagai seorang siswa SMK dan mahasiswa perguruan tinggi, kamu mungkin masih bingung ingin menjadi apa setelah lulus nanti? Melaksanakan magang membantumu mengeksplorasi berbagai karir dan pekerjaan, sekaligus memberikan gambaran yang lebih nyata tentang bagaimana dunia kerja di luar sana.

Setelah mengikuti magang, kamu bisa merefleksikan pekerjaan yang kamu jalani, apakah relevan dengan minat karirmu atau tidak. Jika memang tidak cocok dengan pekerjaan yang kamu geluti saat magang, kamu masih bisa menggantinya dan mengeksplor pekerjaan lain. Hal ini akan membantumu memperkuat keputusan karir.

Tujuan Magang Bagi Siswa SMK dan Mahasiswa - GAMELAB.ID

Baca Juga : Ekplorasi Game VR dan Animasi, SMK PGRI 1 Ponorogo Kunjungan ke Gamelab Indonesia

Penutup

Itulah tujuan magang dan manfaatnya yang bisa kamu rasakan. Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat diketahui bahwa magang adalah kesempatan yang baik bagi siswa-siswi SMK dan mahasiswa untuk mempersiapkan diri sebelum terjun ke dunia kerja

Mulai dari memperoleh pengalaman kerja nyata hingga mengembangkan berbagai keterampilan, magang memberikan pelajaran berharga yang tidak dapat diberikan oleh lingkungan akademik saja.

Oleh karena itu, kamu sebaiknya mengambil kesempatan ini dengan serius dan aktif mencari kesempatan magang yang sesuai dengan minat dan bidang studimu. Jika kamu bergelut di bidang teknologi, kreatif dan desain, serta bisnis dan manajemen, kamu dapat mengikuti program magang di GAMELAB.ID.

GAMELAB.ID memberimu kesempatan mengembangkan keterampilan di banyak pilihan jurusan, seperti app programming, web programming, game developer, 3D design, game design, digital musik, akuntansi dan keuangan, sales dan marketing, dan masih banyak lainnya.

Kamu bisa mengakses informasi mengenai program magang GAMELAB.ID atau menanyakannya melalui link berikut. Yuk, kembangkan potensi dan keterampilanmu melalui magang di perusahaan industri.

 


Rifka Amalia

Rifka Amalia

Selasa, 1 Agustus 2023

ARTIKEL TERKAIT

Magang lebih mudah dan bisa dilakukan dari mana saja dengan Program Magang Online Gamelab. Magang Bersertifikat, plus Pelatihan!

DAFTAR MAGANG

ARTIKEL POPULER

KATEGORI